2 Cara Membuat Bakso Bakar Mudah dengan Rasa yang Lezat
Berbagai macam olahan yang bahan dasarnya daging, seperti daging sapi, daging ayam, ataupun daging ikan memang sangatlah menggugah selera. Terlebih ketika diolah menjadi bakso, pastinya hampir seluruh kalangan umur menggemari olahan tersebut.
Olahan dari daging yang umumnya berbentuk bulat ini teksturnya sangat kenyal dan rasanya lezat. Memang pada umumnya bakso diolah menjadi makanan berkuah, namun sebenarnya bakso ini bisa diolah menjadi banyak olahan, seperti bakso bakar, bakso goreng, bakso mercon, dan yang lainnya.
Bakso yang diolah dengan cara dibakar mempunyai rasa yang cenderung pedas manis. Tetapi, semakin hari varian dari bakso goreng semakin bertambah. Pastinya kamu sudah pernah mencicipi bakso bakar ini.
Membuat Bakso Bakar
Olahan dari bakso yang satu ini memang sangat memanjakan lidah. Bahkan kita bisa menemui bakso bakar ini di setiap pusat kuliner atau di pinggir jalan. Kuliner bebakaran ini biasanya dipadukan dengan berbagai bumbu serta tambahan kecap dan bubuk cabe.
Jika kamu tak bisa mendapatkan bakso bakar di daerahmu atau sedang malas keluar, tak perlu khawatir karena kamu bisa membuatnya sendiri di rumah. Untuk membuat bakso sebagai bahan utamanya, kamu bisa mesin giling daging untuk menghaluskan kemudian lanjut ke mesin pembuat bakso.
Berikut ini dua cara membuat bakso bakar yang mudah dengan rasa yang lezat.
1. Resep Bakso Bakar Pedas
Bahan yang harus kamu siapkan :
- 30 butir bakso sapi atau ayam
- 2 siung bawang putih
- 2 butir bawang merah
- 4 buah cabe keriting
- 2 buah cabe merah
- 3 sendok makan kecap manis
- 3 sendok makan saus sambal
- 2 lembar daun jerik
- Secukupnya garam dan gula
- 3 sendok makan minyak
Cara membuat :
- Haluskan bawang putih, bawang merah, cabe keriting, dan juga cabe merah. Kemudian tumis bumbu halus tersebut dengan sedikit minyak. Beri sedikit air, secukupnya garam dan gula lalu masak kembali sampai bumbu matang. Lakukan koreksi rasa.
- Setelah matang, tuang bumbu ke dalam wadah, kemudian tambahkan 3 sendok makan minyak. Aduk sampai rata.
- Tusuk bakso sapi atau bakso ayam memakai tusukan sate. Lalu lumuri bakso tersebut dengan bumbu sampai merata.
- Siapkan panggangan, lanjut panggang bakso yang sudah dibumbui hingga matang.
- Bakso bakar pedas siap disantap.
2. Resep Bakso Bakar Madu
Bahan utama yang harus kamu siapkan :
- 500 gram bakso daging sapi atau ayam
- Secukupnya tusuk sate
Bahan untuk bumbu rendaman :
- 3 siung bawang putih yang sudah diparut
- 4 sendok makan saus tomat
- 3 sendok makan saus sambal
- 2 sendok makan madu
- 2 sendok makan kecap manis
- ½ sendok teh lada bubuk
- 1 sendok teh cabe bubuk
Cara membuat :
- Siapkan sebuah wadah, lalu masukkan semua bahan untuk membuat bumbu rendaman. Aduk supaya bumbu tersebut tercampur merata. Masukkan bakso yang sudah kamu siapkan, kemudian diamkan selama 10 sampai 15 menit supaya bumbu meresap.
- Jika sudah, tusuk bakso tersebut memakai tusuk sate. Setiap tusuk sate berisi 3 atau 4 butir bakso saja supaya tidak terlalu banyak. Sisihkan terlebih dahulu
- Siapkan grill pan atau wajan anti lengket, lalu olesi dengan secukupnya mentega. Taruh tusuk sate yang berisi bakso di atas grill pan. Panggang bakso tersebut sembari sesekali diberi olesan sisa bumbu rendaman tapi hingga berkaramel.
- Setelah bakso tersebut matang, angkat bakso bakar dari grill pan. Lakukan step tersebut sampai bakso habis.
- Bakso bakar madu siap untuk disantap sebagai cemilan atau lauk.